Siomay Ayam Ala Rumahan Ini Dijamin Bikin Kamu Pengen Nambah Lagi!

Halo sobat blogger pecinta makanan!

Ayo kita masak-masak lagiiiiiiiii :D
kali ini resepnya yang sering kita makan kalau mamangnya lewat depan rumah. Udah tau jawabannya??

Yap! Kali ini kita akan membuat SIOMAY!


Sip, ayo siapin bahannya!

  • 250 gr daging ayam giling (bisa diganti daging ikan tenggiri giling)
  • 250 gr udang kupas
  • 7 sdm tepung sagu
  • 1 sdm terigu
  • 1 batang wortel
  • 2 batang daun bawang
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula
  • 1 sdt lada
  • 25 lembar kulit pangsit


Langkah:

1. Potong dadu wotel 3/4 bagian. Iris daun bawang, iris udang yang sudah di kupas

2. Campurkan tepung sagu, terigu, wortel, daun bawang, daging ayam giling, udang yang sudah di iris, garam gula dan lada. Aduk rata

3. Ambil adonan dengan sendok makan, tuang kekulit pangsit. Kemudian bungkus adonan dengan kulit pangsit tsb. Usahakan adonan tidak meleber dan kulit pangsit tidak terlalu tertutup. Ulangi sampai adonan habis

4. Siapkan kukusan, masukkan siomay. Kukus selama 20 menit, lalu angkat.
Sajikan dengan kuah kacang, saos dan kecap manis makin maknyus dan siap disantap! *w*


Hehe gimana sobat?
Gampang kan?
Kalau sudah dicoba, share hasilnya dikolom komentar ya!! :D




sumber:
 https://cookpad.com/id/resep/528041-siomay

0 Response to "Siomay Ayam Ala Rumahan Ini Dijamin Bikin Kamu Pengen Nambah Lagi!"

Posting Komentar